Ayoo Lihat Blog Saya

Tulisan-tulisan yang saya cantumkan ini adalah hasil dari beberapa pemikiran saya dan juga hasil dari searching dari beberapa situs.

Rabu, 02 Februari 2011

Wortel Jitu Menangkal Macam-macam Gangguan Penyakit

Tak hanya ampuh menutrisi mata, wortel pun berkhasiat mengobati bermacam-macam keluhan kesehatan.
Wortel memang dikenal sebagai sayuran yang sangat baik untuk mata, tapi ada kebaikan lain yang tidak kalah manfaatnya untuk organ tubuh lain. Berdasarkan penilitian, wortel juga bermanfaat untuk jantung. Peneliti Atlanta menemukan kandungan yang terdapat pada wortel berkhasiat untuk mengurangi resiko terserang penyakit jantung dan kanker.
Wortel mengadung beta karoten yang dipercaya dapat menangkal radikal bebas dan zat-zat buruk yang berasal dari luar tubuh. Dalam satu batang wortel mengadung 10,3 beta karoten.
Pilihlah wortel yang lebih tua karena mengandung beta karoten lebih tinggi dari wortel muda. Wortel dapat dikonsumsi dengan berbagai cara, bisa dimakan mentah, atau dijadikan campuran salad, dibuat jus, ditumis dengan campuran sayur lainnya, dibuat sup, bahkan bisa dibuat kue.
Wortel adalah salah satu sumber makanan detoksifikasi yang mempunyai kemampuan untuk mengatur ketidakseimbangan tubuh. Tidak hanya untuk kesehatan mata dan jantung, wortel pun bermanfaat mengatasi beberapa masalah kesehatan lain.
Tips penyajian wortel untuk menangkal beberapa gangguan penyakit :
  • Menurunkan kolesterol : Menurunkan kolesterol: Rutin mengkonsumsi jus wortel setiap hari mampu menurunkan kolesterol sampai 11 persen.
  • Mencegah resiko stroke: Rutin mengkonsumsi wortel segar minimal lima kali seminggu dapat menurunkan terkena resiko stroke.
  • Meningkatkan kesuburan : Campuran 3 ons wortel, 1 buah apel dan 0,5 kg taoge yang diblender mampu meningkatkan kesuburan bagi pria dan wanita.
  • Mengurangi resiko kanker : Konsumsilah 250 ml jus wortel setiap hari, terutama pada pagi hari sebelum makan. Cara ini akan membantu kesehatan usus besar untuk mengurangi resiko kanker paru-paru, kanker laring, kanker prostat, dan kanker kantung kemih
  • Mengatasi mata minus : Minum air rebusan wortel atau makan wortel mentah. Bisa juga memarut 7 buah wortel, dan beri sedikit air matang. Kemudian peras dengan kain. Minum air perasannya 1 kali sehari.
  • Mengatasi demam pada anak : Cuci 200g sampai bersih, lalu parut dan peras sampai keluar sarinya. rebus air perasannya sampai mendidih, lalu minumkan pada si kecil.
  • Mengatasi cancingan: Keringkan 5 wortel, dan tumbuk atau parut sampai menjadi bubuk. Seduh dengan air secukupnya. Minum 2 kali sehari, dengan takaran 5 gram setiap kali minum.
  • Mengatasi luka bakar : Tumbuk wortel hingga halus dan dioleskan pada luka bakar.
  • Mengatasi batuk : Parut 1 buah wortel, tambahkan satu sendok air panas dan peras. Ambil airnya, lalu tambahkan gula aren, aduk sampai rata. Minum ramuan ini 2 kali sehari.
  • Mengatasi sembelit : Cuci bersih 2 buah wortel, lalu diparut. Beri 2 sendok makan air matang dan sedikit garam, kemudian peras. Minum airnya 2 kali sehari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Isi sesuai minat yang Anda ekspresikan ttg tulisan ini